Air fryer Advance ADF-50D semakin diminati. Saat ini memang penggunaan air fryer di Indonesia semakin meningkat pesat.

Kini semakin banyak orang yang ingin menjalankan pola hidup sehat, salah satunya adalah menjaga makan. Setelah mengetahui bahaya dari makanan yang digoreng dengan minyak, peminat air fryer ini jadi bertambah pesat.

Air fryer sendiri merupakan sebuah alat yang memungkinkan para penggunanya menggoreng tanpa minyak. Dengan begitu, hasil masakan akan lebih sehat dan pastinya lezat.

Kunci Makanan Sehat Air Fryer Advance ADF-50D, Harganya Terjangkau
youtube.com

Berbagai Kelebihan Air Fryer Advance ADF-50D

Kini alat memasak sudah berkembang sedemikian rupa canggihnya. Ya, salah satu alat masak modern yang banyak diminati saat ini adalah air fryer.

Air fryer memang sudah dirancang sedemikian rupa agar mampu memiliki performa terbaik dalam memasak, meskipun minim atau bahkan sama sekali tidak menggunakan minyak.

Jika berbicara soal rasa dan tekstur, tidak perlu ragu. Air fryer ini merupakan alat masak canggih yang mampu menghidangkan makanan lezat selayaknya memasak secara konvensional.

Dengan begitu, kualitas makanan akan lebih baik karena tidak mengandung banyak minyak dan lemak. Salah satu produk yang bisa menjadi pilihan Anda adalah Advance.

Fitur Advance ADF-50D

Advance ADF-50D merupakan produk yang dapat digunakan untuk membuat hidangan lezat dan sehat. Harganya yang terjangkau ternyata tidak mempengaruhi kualitasnya.

Air fryer Advance satu ini dirancang dengan kapasitas besar dan sirkulasi udara. Bahkan kapasitas air fryer ini mencapai 5 liter.

Pada air fryer Advance ADF-50D terdapat pilihan kontrol suhu dari 0 hingga mencapai 200 derajat Celcius.

Anda bisa menyesuaikan tingkat kematangan dari menu sesuai dengan selera diri sendiri. Apalagi dengan timer 0 sampai 60 menit, air fryer ini sangat menunjang kebutuhan memasak.

Untuk alat kontrolnya, Air fryer Advance menggunakan teknologi touch screen. Hanya dengan sekali sentuhan saja, Anda bisa memilih berbagai pengaturan dengan tepat tanpa harus repot.

Anda juga bisa memasak dengan menggunakan minyak memakai air fryer ini, namun penggunaannya bisa disesuaikan dengan jenis bahan.

Advance diklaim mampu menghasilkan 80 persen lebih sedikit lemak dari makanan, sehingga sangat baik untuk orang yang diet atau menjalani pola hidup sehat.

Cara Menggunakan

Untuk cara menggunakannya, Anda hanya perlu mengikuti beberapa langkah berikut:

  • Buka wadah makanan air fryer terlebih dahulu.
  • Lalu, masukkan saja bahan makanan dan bumbu yang ingin Anda olah.
  • Tutup wadah air fryer dengan rapat.
  • Kemudian atur waktu dan suhu sesuai kebutuhan Anda.
  • Terakhir, tunggu hingga makanan siap dan segera sajikan. Anda bisa menyajikan hasil hidangan sesuai dengan selera Anda sendiri.

Harga dari air fryer Advance ADF-50D ini hanya sekitar Rp 500 ribuan. Meski terjangkau, fitur dan hasil masakan air fryer ini tidak jauh beda dengan air fryer mahal sekalipun.